Rabu, 25 Juli 2018

Serangan ISIS di Barat Daya Suriah Tewaskan 215 Orang



Beritapusat99 - Serangan terencana kelompok militan ISIS terhadap wilayah yang dikuasai pemerintah di barat daya Suriah telah menewaskan sedikitnya 215 orang pada Rabu, 26 Juli waktu setempat. Serangan ini merupakan serangan paling mematikan yang dilakukan ISIS di Suriah dalam beberapa tahun terakhir.

Reuters, Kamis (26/7/2018) melaporkan, para militan ISIS menyerbu beberapa desa dan melancarkan serangan bunuh diri di ibu kota provinsi, Swaida (As-Suwayda) yang berada di dekat salah satu dari beberapa kantong wilayah yang masih dikuasai oleh ISIS yang terusir dari sebagian besar wilayahnya tahun lalu.

Pimpinan otoritas kesehatan di Swaida mengatakan kepada kantor berita Damaskus bahwa 215 orang tewas dan 180 orang mengalami luka-luka akibat serangan ini. Sedikitnya 75 militan ISIS juga tewas dalam serangan itu.

Kantor berita Suriah, SANA melaporkan, sedikitnya dua pengebom bunuh diri meledakkan diri di Swaida dan dua militan lainnya terbunuh sebelum sempat meledakkan diri. Foto-foto yang beredar di media sosial menunjukkan mayat yang diduga militan ISIS digantung di tiang jalan oleh warga yang murka. Namun, keaslian foto-foto tersebut masih belum dapat diverifikasi.

Gubernur Swaida, Amer al-Eshi mengatakan bahwa pihak berwenang telah menangkap seorang pelaku penyerangan dan keadaan kota saat ini telah aman dan terkendali.

ISIS kehilangan hampir semua wilayah yang pernah dikuasainya di Suriah tahun lalu menyusul serangan terpisah oleh tentara Suriah yang didukung Rusia dan aliansi militer yang didukung Amerika Serikat.

Sejak itu, Presiden Bashar al-Assad telah melancarkan operasi untuk menghancurkan kantong-kantong pemberontak yang tersisa di dekat Damaskus dan Homs dan membersihkan wilayah barat daya Suriah dari kelompok pemberontak.

0 komentar:

Posting Komentar