Kamis, 09 Agustus 2018

Pukul 10.00 WIB, Taufik Antarkan Surat Pengunduran diri Sandiaga Uno dari Wagub DKI


Beritapusat99 - Calon Wakil Presiden (Cawapres) pilihan Prabowo Subianto, Sandiaga Salahiddin Uno dikabarkan akan menyerahkan surat pengunduran diri sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta, hari ini.

"Jam 10.00 WIB, saya yang antar ke DPRD DKI," kata Ketua DPD Gerindra DKI Jakarta, M Taufik saat dihubungi wartawan, Jumat (10/8/2018).
Taufik menambahkan, surat tersebut akan diantarkan lansung kepada Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi atau kepada Sekertaris Dewan.

“(Diserahkan) Sekwan, tapi kalau ada Pak Pras, ya saya mau ke Pak Pras, kalau enggak ada, Pak Sekwan,” tambahnya.

Dengan terbitnya surat pengunduran diri tersebut, mulai hari ini Sandi tidak bertugas lagi sebagai wakil gubernur. “Enggak ( tidak bertugas lagi -red) dong, kan sudah menyatakan berhenti,” kata Taufik.

Artinya, kata Taufik, Sandiaga melepas seluruh tugas Wagub DKI. "Iya (agenda wagub dilepas), kan sudah menyatakan berhenti," ujarnya.

Taufik menambahkan hingga saat ini, Sandiaga Uno masih berada dikediamannya, yang nantinya direncanakan akan menuju ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) bersama Prabowo Subianto untuk mendaftarkan diri sebagai pasangan capres dan cawapres dalam Pilpres 2019.

"Sekarang di rumah," tutupnya.

Untuk diketahui, Taufik mendapatkan tugas untuk mengantarkan surat pengunduran diri Sandiaga sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta. Surat tersebut akan diantarkan langsung ke pimpinan DPRD DKI hari ini.

0 komentar:

Posting Komentar